Resep praktis risol mayo isi sayur


Ayo bikin risoles mayo sendiri :) Gampang dan pasti habis, hehehe...

Dapat resepnya dari browsing di Dapur Umami. Seperti biasa, aku ga pake takaran, tapi dikira-kira aja yaaa... :D

Meskipun ada sayur di isiannya, dijamin anak-anak akan tetap suka.

Bahan:
Kulit:
Tepung terigu
Telur 1 butir
Garam secukupnya
Air

Isi:
Bayam
Daging asap
Mentega/margarin
Mayonaise
Saos tomat

Pelapis:
Telur
Breadcrumb (tepung roti)

Minyak goreng

Cara membuat:
Kulit:
1. Campurkan tepung, telur, garam, dan air sampai kental setengah encer.
2. Ambil sesendok sayur dan tuang di atas teflon yang sudah dipanaskan, setelah adonan tidak lengket di teflon (sudah matang), angkat.
3. Lakukan sampai habis, sisihkan.

Isi:
1. Rebus air sampai mendidih, masukkan bayam, kemudian matikan api.
2. Tiriskan bayam sampai airnya habis. Kemudian potong kecil-kecil.
3. Potong dadu daging asap, tumis dengan mentega.
4. Campurkan bayam, daging asap, dan mayonaise, aduk sampai rata.


  • Ambil 1 lembar kulit, masukkan 1 sendok isian, beri sedikit saos tomat, kemudian lipat seperti amplop.
  • Masukkan ke dalam telur yang sudah dikocok lepas, lalu gulingkan ke breadcrumb (tepung roti).
  • Risol siap digoreng di dalam minyak panas yang banyak dengan api kecil.
  • Jika sudah kecoklatan, angkat. Sajikan hangat.


Notes:
Isian bisa ditambahkan potongan telur rebus.
Sayur bayam bisa diganti dengan jagung manis.
Daging asap bisa diganti daging burger.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar